Kebodohan adalah ketidakmengertian yang baru saja terungkap karena kedigjayaan emosi. Ditangan maha dahsyat para lakon jahannam menggoda mesra dengan tarian perut timur bertandus asmara, ditambah lilitan api yang merona, mereka mendapati ku terbujur kaku dalam peti berukir keharmonisan cinta. Ada banyak keraguan untuk keluar dan kembali seperti sedia kala, butuh resep ramuan termujarab untuk melapisi rasa yang lama bersemai di tanah beralir darah.
Ada banyak kebencian yang terlahir dari gemuruh petaka, bermula dari kebiasaan yang muncul karena keelokan kota yang memicu keingintahuan sekawanan pemintas pencari cahaya. Mari menyanyi, melandungkan bait dan syair yang tersusun sekian lama, bait yang mampu memotivasi, bait yang selalu menjadi dasar dua keraguan hati yang teryakini.
Mengetahui lebih banyak hal sejatinya bukanlah kepintaran, memahami segala hal bukan berarti kepandaian dan lolos dari berbagai jebakan adalah kecerdikan berbumbu keberuntungan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar